Skip to main content

TERUNTUK WANITA - WANITA PENDAMBA SURGA

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim 
Pesona akhlakmu bagai mutiara yang berkilauan ...
Halus tuturmu menggambarkan pribadi yang santun ..
Kecantikan hatimu laksana kapas tanpa noda ..
Kesejukan aura jiwamu seperti bidadari syurga ..
Kau hiasi dirimu dengan bingkaian akhlak islami ..
Semakin berwibawa karena auratmu terhijabi .....

Saat wanita lain bergelimang kesenangan semu ..
Menari-nari di atas lantai dansa ..
Menenggak arak dalam gelas-gelas kristal ..
Engkau justru mengurung diri ..
Mentafakuri kehidupan akhirat yang masih ghaib ..
Mengembara dalam pencarian jati diri ...

Di saat wanita lain asyik memilih busana trendi ..
Sibuk memoles tubuh dan wajah ..
Berlomba memamerkan aurat mereka ..
Engkau justru tampil bersahaja ..
Dalam balutan gamis dan kerudung panjang ..
Engkau sembunyikan auratmu ..
Agar tak terjamah pesona kecantikan itu ..
Dari mata-mata lelaki jalang ....

Di saat wanita-wanita lain tertawa lepas ..
Menikmati euphoria tanpa batas ..
Menebar cinta basi pada lelaki ..
Engkau justru menangis dalam sujud ..
Mendaki taubat dalam bukit tahajud ..
Mengemis ampunan pada Penggenggam nyawa ..
Menutup lisan dari bicara sia-sia ...

Di saat wanita-wanita lain mengidolakan ..
Miyabi, Britney Spears, Celine Dion, Madona ..
Engkau mengidolakan Khadijah, Maryam, Asiyah, Fatimah ..
Di saat wanita lain bangga aibnya terbuka ..
Puas jika namanya di puja-puja ..
Engkau justru mengasingkan diri dari gemerlap dunia ..
Merahasiakan kebaikan yang kau lakukan pada sesama ..
Karena takut jatuh pada perbuatan riya' ...

Di saat wanita-wanita lain menghabiskan waktu di mall ..
Menghamburkan materi dengan sia-sia ..
Engkau justru menghabiskan waktumu di musholla ..
Menguatkan zikir dan memuja asma-Nya ...
Merenda istighfar di atas sajadah cinta ...

Di saat wanita-wanita lain hanyut dalam pesona zaman ..
Bercengkerama liar dengan segala kemewahan ..
Sibuk memuja artis-artis idaman ..
Engkau justru sibuk mengkaji ilmu ..
Mendakwahkan agama Islam tanpa ragu ..
Berjibaku dengan segala kesulitan ..
Meneriakkan kalimat tauhid ...

Di saat wanita-wanita lain sibuk menenteng majalah erotis ...
Menggumbar gosip sesama secara sadis ...
Engkau justru teguh pada Al-Qur'an dan hadis ..
Yang kau jadikan pegangan hidup ..
Agar iman di dadamu tidak redup ...

Wanita pendamba syurga ...
Agungnya akhlakmu berselimut mutiara ..
Pada rahimmu kelak generasi-generasi agama ..
Akan Allah amanahkan ..
Engkau calon madrasah pertama ..
Saat mutiara-mutiara Dien terlahir di dunia ...

Wabillahi Taufik Wal Hidayah, ...



by mas wid

Popular posts from this blog

KISAH NYATA KEAJAIBAN DAN KEHEBATAN SHOLAT TAHAJUD

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ...  Jam menunjukkan angka 4 pagi. Suasana hening. Tak ada yang bergerak kecuali dedaunan pohon yang ditiup oleh angin malam hari. Ujung-ujung dahan merangkul jendela rumahku. Tiba-tiba alarm berbunyi. Khadijah langsung mematikan alarm. Bangun dan bergegas ke kamar mandi. Langkahnya begitu berat karena ia teng ah mengandung 8 bulan. Perutnya semakin membesar dan kakinya membengkak. Mudah lelah, nafasnya berat dan wajahnya pucat, matanya membengkak karena banyak menangis. Ia tetap bangun malam itu, padahal adzan subuh masih satu jam lagi. Khadijah adalah teman dekatku, usia perkawinannya sekitar tiga tahun. Pada saat diberitakan positif hamil, ia dan suaminya sangat girang membayangkan segera dapat menggendong anak pertamanya. Namun pada beberapa bulan usia kehamilannya di saat visit ke dokter spesialis kandungan, setelah mendapatkan pemeriksaan sebagaimana biasa, lalu dokter tersebut mengatakan bahwa bayi yang dikandungnya mengalami...

7 LAPIS LANGIT, 7 MALAIKAT DAN 7 AMAL SEORANG HAMBA

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim ...  Allah menciptakan tujuh malaikat sebelum Dia menciptakan langit dan bumi. Di setiap langit ada satu malaikat yang menjaga pintu. Dari Ibnu Mubarak dan Khalid bin Ma'dan, mereka berkata kepada Mu'adz bin Jabal, "Mohon ceritakan kepada kami sebuah hadits yang telah Rasulullah ajarkan kepadamu, yang telah dihafal olehmu dan selalu diingat-ingatnya karena sangat kerasnya hadits tersebut dan sangat halus serta dalamnya makna ungkapannya. Hadits manakah yang engkau anggap sebagai hadits terpenting?" Mu'adz menjawab, "Baiklah, akan aku ceritakan..." Tiba-tiba Mu'adz menangis tersedu-sedu. Lama sekali tangisannya itu, hingga beberapa saat kemudian baru terdiam. Beliau kemudian berkata, "Emh, sungguh aku rindu sekali kepada Rasulullah. Ingin sekali aku bersua kembali dengan beliau...". Kemudian Mu'adz melanjutkan: Suatu hari ketika aku menghadap Rasulullah Saw. yang suci, saat itu ...

55 KEUTAMAAN WANITA DALAM ISLAM

Bismillahir-Rahmaanir-Rahim Point-point dari artikel ini terdapat di dalam kitab Kanzul 'Ummal, Misykah, Riadlush Shalihin, Uqudilijjain, Bhahishti Zewar, Al-Hijab, dan lain-lain, checking satu persatu belum dibuat. Mudah-mudahan dapat diambil ibrah darinya ... 1. Doa wanita lebih maqbul dari laki-laki karena sifat penyayang yang lebih kuat dari laki-l aki. Ketika ditanya kepada Rasulallah SAW akan hal tersebut, jawab baginda : "Ibu lebih penyayang dari bapak dan doa orang yang penyayang tidak akan sia-sia." 2. Wanita yang solehah itu lebih baik dari 1,000 orang laki-laki yang tidak soleh. 3. Seorang wanita solehah lebih baik dari 70 orang wali. 4. Seorang wanita solehah lebih baik dari 70 laki-laki soleh. 5. Barangsiapa yang menggembirakan anak perempuannya, derajatnya diibaratkan seperti orang yang senantiasa menangis karena takut kepada Allah SWT dan orang yang takut Allah SWT akan diharamkan api neraka ke atas tubuhnya. 6. Barang siapa yang memb...